Berita

Program Visibel SLBN Pandaan meraih juara 1 lksn tingkat provinsi jawa timur

27 Sep 2023 10:26:26

Admin

Image

SLBN Pandaan mendapatkan kabar yang sangat membahagiakan, serta membanggakan. dalam ajang lksn tahun 2023 tingkat provinsi yang di ikuti oleh sekolah luar biasa seluruh provinsi jawa timur dan dilaksanakan pada 25 sd 26 september 2023 bertempat pada SLBN Pembina Lawang.

SLBN Pandaan memperoleh 2 mendali yaitu :

  1. Lomba Hantaran : juara 1 atas nama Reza Abdul latif
  2. Lomba IT : juara 1 atas nama Lukman Hakim Eka Saputra


Selamat bagi siswa yang memperoleh juara.ke 2 cabang lomba yang mendapatkan juara I berhak mewakili Jawa Timur ke tingkat Nasional.

Hal ini tidak terlepas dari usaha para pembimbing dalam membina dan melatih melalui program visibel. visibel (vokasi istimewa siswa istimewa berbakat luar biasa ) adalah salah satu program yang di kembangkan di SLBN Pandaan untuk mengembangkan potensi-potensi yang dimiliki siswa, serta menjadi bekal setelah lulus dari SLBN Pandaan yang berguna pada dunia kerja maupun bermasyarakat.

Program visibel di SLBN pandaan antara lain :

  1. tata boga
  2. tata kecantikan
  3. desain grafis
  4. tata busana
  5. kriya
  6. batik

Semoga melalui program visibel ini dapat melahirkan siswa-siswa berprertasi yang dapat menginspirasi siswa lain, agar berusaha lebih giat lagi guna meraih prestasi.

SLBN Pandaan...... Bergerak Bersama....... Sukses Bersama......


(Beh,2023)

Image



Image


Tulis Komentar

Success! Komentar anda berhasil disimpan.
Warning! Isi nama anda dengan benar.
Warning! Silahkan isi komentar anda.

Lokasi Sekolah

Alamat

Jl. Pahlawan Sunaryo No. 5A Kutorejo Kabupaten Pasuruan

Email

slbnegeripandaan@gmail.com

Nomor Telepon

0343634752

Managed By ABK Istimewa
@2022 - 2026